Fakultas Psikologi

Kategori
Uncategorized

Kunjungan SMAN 1 Sungai Lala Ke Fakultas Psikologi Universitas Islam Riau

Pekanbaru – Pada hari Minggu tanggal 24 Oktober 2021, telah dilaksanakan kunjungan SMAN 1 Sungai Lala ke Fakultas Psikologi Universitas Islam Riau dalam rangka study tour. Dalam kunjungan ini, disosialisasikan perihal psikologi dan Fakultas Psikologi Universitas Islam Riau.
Sosialisasi dilakukan oleh Bapak Dr. Fikri Idris, S.Psi, M.Psi., Ibu Lisfarika Napitupulu, S.Psi, M.Psi, Psikolog., dan Ibu Yulia Herawaty, S.Psi, M.A. Materi yang disampaikan mengenai prospek kerja psikologi, Unit Kegiatan Mahasiswa yang ada di psikologi, prestasi mahasiswa psikologi, macam-macam beasiswa, bagaimana mendaftar di UIR, dan hal-hal yang informatif lainnya bagi siswa-siswa yang akan melanjutnya studinya ke perguruan tinggi.
Setelah sosialisasi dalam ruangan selesai, semua siswa diajak mengelilingi lingkungan kampus psikologi. Mereka diajak mengenali berbagai ruangan dalam kampus psikologi seperti perpustakaan, laboratorium, ruang kelas dan ruangan lainnya. Setelah kunjungan ini, diharapkan memberikan pengetahuan kepada siswa terhadap psikologi dan ketika telah menyelesaikan masa sekolahnya dapat melanjutkan ke Jurusan Ilmu Psikologi, khususnya Psikologi Universitas Islam Riau. Lalu, diharapkan terdapat hubungan terhadap SMAN 1 Sungai Lala dan Fakultas Psikologi Universitas Islam Riau di masa depan.
Credit : @psimedia_uir

Kategori
Uncategorized

Sosialisasi Uji Kompetensi Psikologi

Pekanbaru – Pada tanggal 16 Oktober 2021 di hari Sabtu, telah dilakukannya kegiatan Uji Kompetemsi Psikologi yang dilaksanakan oleh Fakultas Psikologi UIR. Kegiatan ini membahas tentang Sosialisasi Kompetenis Psikologi yang materinya dibawakn oleh Dapertemen Promosi dan Humas LSP Psikologi bapak Alpin Alviyan, S. Psi, M. Psi, Psikolog.
Acara berlangsung mulai dari pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB, dengan antusiasnya peserta yang hadir diharapkan acara seperti ini kedepannya dapat lebih baik lagi dan menjaring peserta yang lebih banyak lagi
Credit : Psimedia UIR