Untuk memberikan wadah kepada alumni dan masyarakat umum Fakultas Psikologi Universitas Islam Riau (UIR) menggelar Campus Hiring bekerjasama dengan PT. Mutual Plus Global Resources.
Mutual Plus Global Resources merupakan perusahaan Outsourcing menaungi beberapa perusahaan dalam mencari kerja terdiri dari beberapa bagian seperti Frontliner, Administration, IT Staff, Bank BUMN, Retail, Insurance, dan lain-lain.
Sedangkan Campus Hiring adalah aktivitas yang dilakukan oleh perusahaan dalam menerima mahasiswa dan alumni dari Perguruan Tiinggi dan diberi kesempatakan untuk bekerja di Perusahaan sehingga dapat mengasah skill dan bakat yang ideal untuk bekerja.
Untuk itu para pemalar kerja datang langsung ke Fakultas Psikologi UIR pada Kamis, (06/07/2023) mengikuti tahap seleksi. Dekan Psikologi Yanwar Arif M.Psi, Psikolog menyebut kegiatan ini sebagai upaya memberi dampak positif pada lingkungan sekitar khususnya alumni.
“Alumni akan tetap menjadi mitra Universitas ataupun Fakultas dalam membangun kampus. Kerjasama keduanya tidak bisa dielakkan untuk itu melalui kegiatan ini diharapkan dapat mewadahi alumni dalam mencari kerja”, papar Dekan. (hms/smh)